Bhabinkamtibmas Polsek Petungkriyono Bersama Warga Kerja Bakti Singkirkan Guguran Tanah

    Bhabinkamtibmas Polsek Petungkriyono Bersama Warga Kerja Bakti Singkirkan Guguran Tanah

    Pekalongan - Bhabinkamtibmas Polsek Petungkriyono Aipda Tarmanto bersama warga melaksanakan kerja bakti menyingkirkan guguran tanah di jalur Desa Curugmuncar - Desa Songgodadi, Selasa (06/12). Kegiatan kerja bakti juga diikuti oleh Koramil, Sie Trantib Kecamatan Petungkriyono, tim siaga desa serta warga Desa Curugmuncar dan Songgodadi.

    Kapolres Pekalongan AKBP Dr. Arief Fajar Satria, S.H., S.I.K., M.H melalui Kapolsek Petungkriyono Iptu Felix Presetyawan, S.H mengatakan guguran tanah ini akibat dari guyuran hujan yang deras. “Guguran tanah ini sedikit mengganggu akses jalan, namun tidak sampai menutup akses jalan, ” ujarnya.

    Menurut Kapolsek, keikutsertaan Bhabinkamtibmas dalam kerja bakti bersama warga adalah sebagai wujud kedekatan dan kehadiran Polisi di tengah masyarakat dimana Polisi merupakan pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat.

    “Sinergitas Polri bersama warga dalam menyingkirkan guguran tanah ini mempercepat proses pembersihan material, ” tambah Iptu Felix. (Ed)

    Edi Purwanto

    Edi Purwanto

    Artikel Sebelumnya

    Seorang Kakek Ditemukan Meninggal Di Area...

    Artikel Berikutnya

    Seorang Wanita Ditemukan di Dekat Warung...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll