Seorang Wanita Ditemukan di Dekat Warung Kosong Dengan Kondisi Mulut Berbusa

    Seorang Wanita Ditemukan di Dekat Warung Kosong Dengan Kondisi Mulut Berbusa

    Pekalongan – Seorang wanita ditemukan di dekat warung kosong (sudah tidak terpakai) di pinggir jalan raya Desa Rembun Kecamatan Siwalan Kabupaten Pekalongan dengan kondisi mulut sudah berbusa, Selasa (06/12).

    Saat dikonfirmasi, Kapolres Pekalongan AKBP Dr. Arief Fajar Satria, S.H., S.I.K., M.H melalui PLH Kapolsek Sragi Iptu Akhmat Fauzi menyampaikan, bahwa penemuan ini terjadi pada Selasa (06/12) sekitar pukul 15.25 wib di sebuah warung kosong pinggir jalan raya Desa Rembun.

    Korban ditemukan pertama kali oleh Daman (65) warga Desa Rembun yang saat itu hendak pergi memancing. “Korban ditemukan dengan posisi tidur terlentang dengan kondisi mulut berbusa dan pergelangan tangan kiri terdapat bekas luka sayatan, ” ujar Iptu Fauzi.

    Setibanya di lokasi, petugas Kepolisian dari Polsek Sragi mendapati korban tersebut masih bernafas, sehingga langsung mengevakuasi untuk dibawa ke RSUD Bendan kota Pekalongan untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut.

    “Namun pada saat sampai di RSUD Bendan, korban sudah dinyatakan meninggal, ” ungkapnya. Dari hasil identifikasi oleh Tim Inavis Polres Pekalongan, diketahui korban berinisial SC (29) warga Desa Semut Kecamatan Wonokerto Kabupaten Pekalongan.

    Edi Purwanto

    Edi Purwanto

    Artikel Sebelumnya

    Bhabinkamtibmas Polsek Petungkriyono Bersama...

    Artikel Berikutnya

    Polres Pekalongan Perketat Pengamanan Pasca...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll